Menindaklanjuti Surat Sekretaris Daerah Kabupaten Lumajang tanggal 10 Februari 2025 perihal Program Ketahanan Pangan, Camat Lumajang Drs. Dedwi Suprapto, M.Si membuka kegiatan Rapat Sinkronisasi Program Dana Desa Tahun 2025 yang dihadiri oleh Kepala Desa, Sekretaris Desa, Bendahara Desa, Kaur Perencanaan, Tenaga Pendamping Desa se Kecamatan Lumajang, serta TPP Kabupaten Lumajang bertempat di Gedung Aula Raden Pandji Darkosoegondo Lantai II Kecamatan Lumajang. (Selasa, 18 Februari 2025)